Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaOlah Raga

Bupati Seruyan Resmi Membuka Turnamen Catur Bupati Open 2025

1317
×

Bupati Seruyan Resmi Membuka Turnamen Catur Bupati Open 2025

Sebarkan artikel ini

Kuala Pembuang, Warta Borneo – Bupati Seruyan, Ahmad Selanorwanda, secara resmi membuka Turnamen Kejuaraan Catur Bupati Open Tahun 2025 pada Selasa, 29/07/2025. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Seruyan ke-23 dan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, yang dipusatkan di Lapangan Tenis Indoor Kuala Pembuang.

Acara pembukaan turut dihadiri oleh Wakil Ketua I DPRD Seruyan Harsandi, Kapolres Seruyan AKBP Han’s Itta Papahit, Perwakilan Pabung 1015 Sampit, unsur Forkopimda, para peserta turnamen, serta tamu undangan lainnya. Kehadiran berbagai pihak menunjukkan dukungan yang kuat terhadap perkembangan olahraga di daerah tersebut.

Dalam sambutannya, Bupati Ahmad Selanorwanda menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung dan mengembangkan berbagai cabang olahraga, termasuk olahraga catur. “Kami sebagai pemerintah berkomitmen menggiatkan olahraga serta mengembangkan berbagai cabang olahraga yang layak ada di Seruyan, termasuk turnamen catur ini,” ujarnya.

Bupati juga menyampaikan apresiasi kepada panitia pelaksana dan peserta yang telah berpartisipasi secara antusias. “Kami sangat senang dan mengapresiasi panitia dalam turnamen ini, karena pesertanya luar biasa dan sangat ramai,” tuturnya.

Lebih lanjut, Bupati menekankan pentingnya kegiatan positif seperti ini dalam mencegah generasi muda dari perilaku menyimpang. Ia berharap ajang ini bisa menjadi sarana komunikasi dan silaturahmi antarpeserta, serta melahirkan atlet-atlet catur berbakat yang dapat membanggakan Kabupaten Seruyan di masa depan.

Turnamen Catur Bupati Open 2025 diikuti oleh 161 peserta dari delapan kabupaten, yakni Seruyan, Sukamara, Lamandau, Pangkalan Bun, Sampit, Katingan, Palangka Raya, dan Murung Raya. Peserta terdiri dari kategori SD (16 orang), SMP (26 orang), SMA (31 orang), Umum (75 orang), dan kategori Khusus (13 orang).

( fendi )

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *